Aqua: Dewi Fortuna Komunitas
Hampir genap dua bulan, komunitas kami, Seminari
Tinggi St.Mikhael kesulitan air bersih. Kamar mandi tanpa air. Toilet pun
demikian. MCK (Mandi, Cuci, Kakus/WC) menjadi satu persoalan serius selama dua
bulan ini. Tidak hanya MCK, persoalan masak-memasak di komunitas pun mengalami
gangguan. Saya ingat betul, pada hari Rabu, 02 Januari 2012, segenap anggota
komunitas baru dapat menikmati sarapan pagi pada jam sebelas siang, lantaran
keterlambatan tangki air mengisi bak penampung air di dapur komunitas. Maklum
pagi itu, hujan lebat. Jalanan macet, sedang sumber air yang darinya tangki air
mengambil air, tertutup air sungai yang kotor. Keterlambatan ini menyebabkan
aktivitas kami di hari itu terganggu. Kegiatan komunitas terhenti.
Masing-masing anggota komunitas hanya berdiam diri di kamar sambil menunggu
kapan ada panggilan dari dapur untuk segera sarapan.
Sudah
terlambat makan pagi, ngopi pagi aja
hampir tidak terjadi. Mumpung beberapa teman menyediakan aqua galon di kamar,
sehingga pagi itu kami tertolong. Menarik memang pagi itu. Antrian panjang
untuk mengambil segelas aqua, sekedar ngopi
pagi mengingatkan saya akan aktrian panjang masyarakat di pangkalan
distribusi BBM saat krisis BBM beberapa waktu lalu.
 |
| Penolong kami di pagi itu. Terima kasih aqua |
Situasi ini harus kami alami karena dinamo air
yang biasa memacu air ke bak umum komunitas rusak. Bisa jadi karena usia
pakainya yang sudah dua puluh tahun itulah yang menjadi pemicunya. Intinya
sekarang dinamo itu rusak dan kami harus membeli yang baru. Untuk mendapatkan
yang baru, yang berkualitas, kami harus memesan dari Jawa dan karena itu kami
harus menunggu dua bulan. Maklum, Kupang belum bisa memproduksi barang-barang
berkualitas seperti itu.
Sambil menunggu dinamo baru, kami harus menempuh
beberapa cara untuk memenuhi kebutuhan akan air bersih. Pertama, memanfaatkan
air hujan. Karena selama dua bulan ini, sering terjadi hujan lebat, maka kami
memanfaatkannya. Air hujan yang ada diambil lalu dimasukan ke bak mandi dan WC,
sedang untuk kebutuhan masak kami memesan tangki air. Setiap hari, setidaknya
satu tangki air harus mengisi bak penampung dapur komunitas untuk kebutuhan
makan-minum. Hanya saja kalau hari hujan, sebagaimana saya kisahkan di atas,
tangki sedikit kesulitan untuk memenuhi kebutuhan ini. Karenanya, di hari
tertentu, kami meminta dua tangki sekalian mengisi air di bak khusus yang kami
manipulasi dari terpal untuk mengantipasi kemungkinan terburuk sebagaiamana
yang telah saya ungkapkan di atas.
 |
| Tangki air yang setia melayani kebutuhan air bersih selama dua bulan |
Selain solusi tersebut, ada pula solusi lain yang
harus kami tempuh agar antrian panjang saat ngopi pagi tidak terulang
lagi. Kamis, 03 Januari 2013, seluruh angota komunitas diwajibkan memiliki
galon aqua, sekalian dengan pemesanan aqua di tempat isi ulang terdekat. Dalam
tempo satu hari, terdapat seratus dua puluh satu galon, sesuai jumlah anggota
komunitas. Masing-masing satu galon aqua. Luar biasa. Dengan ini, kami tidak
lagi akan kesulitan air minum di kamar. Terutama kami tidak akan antrian a la BBM lagi saat minum pagi. Untuk memperlancar pengambilan galon-galon
tersebut kami meminta bantuan mobil distributor aqua yang nantinya juga
membantu kami dalam melakukan isi ulang. Setiap hari Sabtu pagi ia selalu
datang membawa aqua galon yang baru lalu mengambil yang lama (yang sudah
kehabisan air) untuk melakukan isi ulang lagi. Biaya yang kami keluarkan untuk
mendapatkan aqua galon yang baru adalah Rp.60.000,- Untuk jasa pengangkutan,
setiap galon dikenakan biaya Rp.2.000,- sehingga total yang dibayar untuk
mendapatkan segalon aqua adalah Rp.62.000,- Sejauh perhitungan anggota
komunitas kami, jumlah biaya ini masih lebih murah dibanding kalau kami harus
membeli langsung di toko. Kalau membeli di toko kami harus mengeluarkan Rp.70.000,-
karena biaya transportasi ke toko Rp.10.000,- dan bukan Rp.2.000,- Sudah pasti
ini lebih mahal dibanding membeli langsung pada mobil distributor Aqua. Satu
hal yang menguntungkan kami juga bahwa dengan sistem penjualan aqua yang
demikian, kami sebagai konsumen dapat menghemat waktu dan lebih efektif
menggunakannya untuk melaksanakan kegiatan lain. Ini satu hal positif yang
menurut saya perlu diteladani oleh distributor aqua di tempat lain dan juga
masyarakat pencinta sekaligus pengguna aqua di mana pun berada.
Tiga gambar di bawah ini memperlihatkan
bagaimana mobil yang selalu setia melayani kebutuhan kami akan aqua galon hadir
di komunitas kami. Kalau ia sudah berdiri di dekat Beringin komunitas, pasti
rekan-rekan anggota komunitas mulai berpanggil-pangilan lalu masing-masing
keluar dari kamar dengan senyum lebarnya menuju mobil. Senyumnya akan makin
mengembang kalau mereka sudah mendapatkan galon aquanya yang saya sebut sebagai
dewi fortunanya komunitas. Sebutan ini saya dasarkan pada dewi fortuna, salah
satu dewi orang Romawi yang dulu diyakini sebagai penolong dan pembawa
keberuntungan bagi segenap penduduk Romawi. Dengan pemahaman ini saya menyebut
Aqua sebagai dewi fortuna komunitas karena saya seluruh anggota komunitas,
termasuk saya telah merasakan secara langsung bagaimana aqua memberi
pertolongan sekaligus keberuntungan bagi komunitas kami. Setidaknya ia telah
hadir di komunitas dan mengatasi kesulitan kami akan air minum.
 |
| Mobil Distributor Aqua yang setia melayani kebutuhan kami |
 |
| Sebagian anggota komunitas sedang mengambil galon aqua pesanannya |
 |
| Dion, salah satu anggota komunitas sedang tersenyum lebar sambil memegang aqua galonnya. |
Terima kasih aqua! Kehadiranmu sangat menolong
kami. Sekalipun air panas di dapur tidak ada, kami tetap ngopi pagi. Meskipun
air minum tidak tersedia di dapur, kerongkongan kami dibasahi dan seketika dahaga
kami terpuaskan. Engkau, dewi fortuna komunitas kami.
Dari pengalaman krisis air ini, saya sadar bahwa
air sangatlah penting bagi hidup manusia. Tanpa air, manusia kesulitan
menjalani hidupnya. Ketiadaan air sama dengan ketiadaan daya hidup. Ketiadaan
daya hidup sama dengan kerangka berjalan. Adakah manusia termasuk saya harus
dibilang kerangka berjalan di saat jantung masih berdegup dan otak masih saja
beraktivitas?
Sungguh, manusia gelisah, cemas dan sangat tidak
nyaman di saat ia kekurangan air, apalagi ketiadaan air. Di tengah kecemasan
dan kegelisahan ini, manusia senantiasa berusaha menemukan cara terbaik
bagaimana mengatasi kesulitannya. Setidaknya agar air minumnya tetap tersedia,
sekalipun air untuk mandi sedang tidak ada. Dalam kaitannya dengan pemenuhan
kebutuhan air minum, saya merekomendasikan aqua galon sebagai pilihan tepat
atasi kesulitan tersebut. Satu aqua galon sudah dapat memenuhi kebutuhan air
minum anda untuk dua hingga tiga minggu. He..he…tapi ada yang bisa seminggu
saja kalau memang terbiasa mengkonsumsi 24 gelas sehari.
Terlepas dari berapa lama anda bisa menghabiskan
segalon aqua, sebagaimana pengalaman kami di atas, aqua galon sangat menolong
dan lebih dari itu sangat menguntungkan. Saya menyebutnya sangat menolong
karena dengan memiliki aqua galon, kesulitan air minum pun teratasi. Saya
menyebutnya menguntungkan, karena dengan aqua galon itu dapat diperoleh beberapa
keuntungan berikut. Pertama, air yang terdapat dalam galon hasil produksi
danone-aqua adalah air mineral alami yang sangat diperoleh dari pegunungan dan
disterilkan melalui proses yang cukup teliti sehingga airnya tetap bersih dan
sehat. Mengkonsumsi aqua sama dengan menikmati air alami yang sehat, segar dan
alami. Meneguk setetes aqua sama dengan memasukan ke dalam tubuh beberapa
nutrisi sekaligus: kalsium, magnesium, zat besi, sodium, dan potasium. Kedua,
biaya yang anda keluarkan untuk segalon aqua tidak banyak dan boleh dibilang
sebagai satu keuntungan sebab ada merk air kemasan lain yang masih lebih mahal
dari Aqua. Hanya dengan Rp.60.000,- anda sudah bisa mendapatkan segalon aqua
hiegenis. Ketiga, dengan memiliki segalon aqua anda bisa menghemat waktu untuk
mendapatkan air minum yang bersih dan air panas dalam waktu yang relative singkat. Sekedar
untuk air minum yang bersih, anda yang sudah memiliki aqua galon tinggal
mengambil gelas dan menuangkan aqua ke dalamnya lalu menikmati kesegaran aqua
galon saat itu juga. Sedang untuk kebutuhan air panas anda tidak perlu
cape-cape menghidupkan kompor atau memasang kayu api untuk memasak air panas berjam-jam.
Cukup menghubungkan dispenser dengan arus listrik dan dalam hitungan lima menit
anda sudah bisa mendapatkan air panas untuk ngopi pagi atau apalah. Pastikan di
atas dispenser, aqua galon anda sudah terpasang dengan baik dan dispenser dalam
keadaan on (hidup). Hemat
waktu ini mengingatkan saya akan slogan manusia zaman ini, Time is money – waktu adalah uang. Nah, dengan aqua galon anda
tidak akan membuang-buang waktu anda hanya untuk mendapatkan air panas. Aqua
galon memungkinkan anda memaksimalkan waktu anda nuntuk mendapatkan uang
sebanyak mungkin demi memenuhi kebutuhan dan tuntutan hidup yang kian berat di
zaman ini.
Demikian ulasan singkat saya seputar air dan
kehidupan. Tanpa air manusia mati di tengah kehidupan. Karenanya ketika
kesulitan air, manusia mencari solusi yang tepat untuk mengatasi kesulitan
tersebut. Aqua menjadi alternative tepat atasi kesulitan akan air minum di saat
krisis air. Bahkan dalam hidup harian yang mana menuntut pemanfaatan waktu
secara lebih efektif untuk karier, Aqua
menjadi solusi tepat atasi pemborosan waktu hanya untuk mendapatkan air minum
yang bersih, sehat dan alami; juga air panas. Aqua pilihan tepat demi pemaknaan
hidup yang lebih pasti. Aqua, dewi fortuna komunitas. Salam Merdeka.
Referensi khusus:
http://id.wikipedia.org/wiki/Aqua_%28air_mineral%29